Predator Triton 300 Laptop Gaming Buat Tanding

Acer makin mengukuhkan posisinya di perangkat laptop gaming. Tahun ini, produsen asal Taiwan ini membesut Predator Triton 300 (PT315-51).

Keunggulan Predator Triton 300

Sales Director Acer Indonesia Leny Ng bilang laptop tanding buat gaming ini sudah dibekali fitur mumpuni. Salah satunya punya fitur pendingin (cooling system).

Predator Triton 300, 
Asia Pacific Predator League 2020
Franzeska Edelyn (kiri) dan Jeanice Ang sebagai Predator Warrior saat peluncuran Predator Triton 300 di Jakarta, Rabu (23/10). Foto: Didik Purwanto

“Sistem pendinginnya punya teknologi aeroblade 3D fan generasi keempat yang memiliki 59 kipas (bionic blade),” ujar Leny di Jakarta, Rabu (23/10).

Dengan sistem itu, sistem perputaran udara di dalam mesin Predator Triton 300 meningkat 45 persen dibanding seri pendahulunya. Gamers akan makin nyaman memainkan game berat sekalipun tanpa takut mesin laptop panas.

Predator Triton 300, 
Asia Pacific Predator League 2020
Laptop Predator Triton 300. Foto: Didik Purwanto

Fitur Mumpuni Predator Triton 300

Di sektor jeroan, Acer membekali Predator Triton 300 dengan prosesor Intel Core i5 dan i7 generasi ke-9 dengan kartu chip NVIDIA GeForce GTX 1650 GPU. Soal RAM dibekali 8GB DDR 4 yang dapat ditingkatkan menjadi 32GB.

“Kedua jeroan ini bakal memberikan visual game lebih terlihat nyata,” ujarnya.

Kapasitas penyimpanan Predator Triton 300 mendukung dual 1TB SSD dan 2TB harddrive. Fitur Wi-Fi AX bersama Killer Ethernet bikin main game semakin lancar dan bebas lag.

“Plus sudah terpasang teknologi RGB keyboard yang memberikan variasi warna keren saat memainkan game,” katanya.

Predator Triton 300, 
Asia Pacific Predator League 2020
Teknologi RGB keyboard yang memberikan variasi warna keren saat memainkan game. Foto: Didik Purwanto

Dengan bentang layar 15,6 inci berbentuk 144Hz Full HD IPS, Predator Triton 300 memiliki kenyaman dalam bermain game. Ditambah lagi audio dari Waves Nx bisa membuat gamer merasakan pengalaman suara yang realistis dan meyakinkan.

Ukurannya pun hanya 2,3 kilogram sehingga masih sangat ringkas meski dibawa buat nongkrong bersama teman di kafe.

Predator Triton 300, 
Asia Pacific Predator League 2020
Predator Triton 300 memiliki berat 2,3 kg. Foto: Didik Purwanto

Buat yang penasaran dengan laptop ini, Acer bikin pre-order di Blibli dengan harga Rp 16,99 juta. Bonusnya dapat cashback Rp 1,5 juta buat pemegang kartu Citibank dan BRI. Jadi cukup bayar Rp 15,5 juta. Asyik ya.

Buat yang tidak punya dua kartu kredit itu, Acer masih memberikan penawaran hanya dalam masa pre-order. Predator Triton 300 dijual hanya Rp 16 juta dan tambahan jaket eksklusif dan tas Predator. Tambah asyik juga kan?

Predator Triton 300, 
Asia Pacific Predator League 2020
Blogger mengabadaikan Predator Triton 300 di Jakarta, Rabu (23/10). Foto: Didik Purwanto

Asia Pacific Predator League 2020

Kalau sudah tahu laptop gaming tercanggih, saatnya kini buat tanding. Nah, tahun ini Acer kembali membuat kompetisi eSport terbesar di Asia Pasifik. Setelah sukses dua tahun berturut-turut, ajang ini kembali digelar dengan membawa talenta eSport yang lebih besar.

Predator Triton 300, 
Asia Pacific Predator League 2020
Sales Director Acer Indonesia Leny Ng dan Head of Distribution Intel Indonesia Aldrian R Susantio di Jakarta, Rabu (23/10). Foto: Advo Indonesia

Predator Warrior Dimas Surya Rizki bilang Asia Pacific Predator League 2020 akan mengumpulkan para gamer dari 17 negara, mulai dari Indonesia, Malaysia, Filipina, Thailand, Vietnam, Australia, India, Singapura, Hong Kong, Makau, Jepang, Korea Selatan, Taiwan, Mongolia, Sri Lanka, Bangladesh, dan Myanmar.

Predator Triton 300, 
Asia Pacific Predator League 2020
Predator Warrior Dimas Surya Rizki saat penjelasan laptop Predator Triton 300 di Jakarta, Rabu (23/10). Foto: Didik Purwanto

Para gamer ini akan bertanding dalam game DOTA 2 dan Player Unknown’s Battlegrounds (PUBG). “Hadiah yang diperebutkan mencapai US$ 400 ribu (sekitar Rp 5,6 miliar),” kata Dimas.

Di Indonesia, babak kualifikasi akan digelar mulai akhir Oktober hingga Desember. Hadiah yang diperebutkan dalam babak kualifikasi ini mencapai Rp 200 juta.

Predator Triton 300, 
Asia Pacific Predator League 2020
Turnamen kualifikasi ini akan digelar di Medan, Surabaya, Yogyakarta, Samarinda, dan Makassar. Foto: Didik Purwanto

Turnamen kualifikasi ini akan digelar di Medan, Surabaya, Yogyakarta, Samarinda, dan Makassar. Ada juga event nonton bareng bersama Brand Ambassador Predator Gaming, hingga acara komunitas. Untuk final, nanti akan digelar 22-23 Februari di SM Mall of Asia Arena, Kota Pasay, Manila, Filipina.

Tertarik ikutan?

Predator Triton 300, 
Asia Pacific Predator League 2020
Pertandingan Asia Pacific Predator League 2020 berhadiah US$ 400 ribu atau sekitar Rp 5,6 miliar. Foto: Advo Indonesia

Satu pemikiran pada “Predator Triton 300 Laptop Gaming Buat Tanding”

Tinggalkan komentar