HSB platform broker forex Indonesia

Ada yang sudah berinvestasi valuta asing (forex)? Bagi investor baru atau sudah mengenal forex, dapat menyimak ulasannya biar makin luas wawasannya. Sekaligus dapat mengetahui cara memilih broker forex Indonesia untuk pemula.

platform trading online terpercaya HSB

Apa itu Forex?

Foreign exchange (forex) atau valuta asing adalah sebuah transaksi pertukaran mata uang asing. Transaksi ini terjadi karena kebutuhan atas mata uang asing tersebut.

Misalnya kita akan ke luar negeri. Tentu akan menukar mata uang negara yang kita tuju. Contohnya lagi, kita akan ke Singapura. Tentu saja kita akan menukar uang rupiah ke dolar Singapura. 

Nah, tidak jauh berbeda dengan produk investasi lainnya, forex ini juga dapat menjadi produk investasi yang menguntungkan. Tentunya dengan mencari selisih harga saat mata uang kita beli dan jual.

Untuk mendapatkan cuan, tentu kita harus punya pengalaman. Selain itu harus memperhatikan berbagai macam faktor yang dapat memengaruhi pergerakan kenaikan dan penurunan mata uang dunia.

Cara Kerja Forex

Untuk trading forex, kita harus memahami terlebih dahulu cara kerja forex. Sebenarnya, inti dari trading atau berdagang hanya sederhana. Membeli di harga rendah, jual di harga tinggi. Sesederhana itu saja prinsipnya. Makanya kita perlu cara mengatur keuangan di era pandemi.

Namun yang diperlukan saat trading forex harus memiliki kecermatan dan berbagai perhitungan serta analisis.

Untuk dapat segera trading forex, kita dapat menjalankannya sendiri. Atau istilahnya, kita mencari tahu segala macam tentang produk investasi atau trading kita secara individu. Tanpa bantuan orang.

Cara kerja forex

Bagi yang sibuk, kita dapat memakai jasa broker (perantara). Namun dalam trading forex dan komoditi, broker di sini tak hanya berfungsi sebagai perantara. Tapi juga menyediakan fasilitas seperti sistem keamanan, sarana transaksi hingga pengaturan rekening.

Intinya, di dalam satu tempat tersebut, kita tinggal menyerahkan dana kita ke broker. Selanjutnya broker yang akan menginvestasikan atau memperdagangkan dana kita ke forex atau produk investasi lainnya. 

Cara Melakukan Trading Forex

Seperti yang sudah saya singgung di atas, prinsip trading intinya sama dengan dagang secara biasa atau barang apapun secara tradisional. Bedanya, yang kita perdagangkan di sini adalah mata uang.

Misal kita akan trading forex dolar Amerika Serikat (USD atau US$). Pada Jumat (1/7/2022), US$ 1 setara dengan Rp 14.995. Nah, tinggal kita mau membeli berapa US$. Kita harus menyediakan dana rupiah setara itu. 

Untuk dapat cuan atau untung, kita tinggal menunggu pasar bergerak. Misal saja nih. Amit-amit ternyata dolar Amerika Serikat langsung melonjak menjadi Rp 20 ribu. Ya kita tinggal menjual saja berapa dolar Amerika Serikat yang kita punya. Kita dapat untung dari selisih harga jual dan harga beli. Sesederhana itu saja kok.

Kalau kita memakai jasa broker, tentu saja ada potongan (fee). Jadi investasi dalam forex mirip dengan reksadana, saham, atau bahkan emas sekalipun, kan?

Cara Memilih Broker Forex Indonesia

Cara memilih broker forex Indonesia yang tepat perlu dilakukan agar kita terhindar dari penipuan. Banyak perusahaan menawarkan jasa ini tapi ternyata uang nasabah dibawa lari. 

Jangan sampai kita gigit jari. Uang yang seharusnya untuk masa depan nanti, malah hangus tak tersisa lagi.

Legalitas Broker Forex

Hal paling prioritas sebelum trading forex yakni mengecek legalitas broker tersebut. Untuk mengetahuinya, kita bisa kroscek melalui website resmi Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti).

Bappebti bertindak sebagai pengawas sekaligus regulator perdagangan berjangka ini. Bappebti ini juga di bawah Departemen Perdagangan Republik Indonesia.

Beda dengan investasi saham yang menjadi wewenang Bursa Efek Indonesia (BEI) dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Atau tabungan dan produk turunannya yang menjadi wewenang Bank Indonesia (BI) dan OJK.

Di Bappebti, kita dapat mengecek legalitas perusahaan. Apakah sudah mendapatkan izin beroperasi atau belum. Atau bahkan sudah tak beroperasi lagi.

Detail Transaksi

Tidak semua broker mau mengumumkan atau memberitahukan segala rincian transaksi trading. Misalnya, komisi dan spread. Definisi spread di sini yakni selisih antara harga penawaran (jual) dan harga permintaan (beli) dari aset tertentu.

Dua hal tersebut menjadi jumlah biaya yang harus kita keluarkan saat trading forex loh. Artinya, semakin kecil jumlah komisi dan spread, semakin baik untuk kita trading

Tahu sendiri kan orang Indonesia. Udah minta tolong, tapi kalo bisa ngasih upah sesedikit mungkin. Hahaha.

Oh ya, perhatikan apakah broker tersebut mengharuskan deposit dalam jumlah tertentu. Syukur banget kalau broker tersebut menyediakan demo sehingga kita bisa berlatih terlebih dulu, sebelum terjun langsung dengan menyetorkan dana dan trading komoditasnya.

Platform Trading

Sudah bukan zamannya kita harus mendatangi kantor bursa berjangka atau broker untuk mendaftar atau ingin transaksi trading forex. Karena semua serba mobile, sudah banyak broker yang memiliki aplikasi mumpuni untuk trading forex atau komoditi lain.

Kita bisa memilih broker forex Indonesia yang menangani penjualan saham dan komoditas Indonesia terbaik. Misalnya jaminan koneksi server berkualitas agar eksekusi order berjalan stabil.

Terpenting, platform trading forex harus mudah digunakan dan punya fitur lengkap. Syukur kalau ada bonus-bonus saat menjadi nasabah perdana.

HSB Platform Broker Forex Terbaik

Saya lagi mencoba platform broker forex Indonesia. Aplikasi yang dapat diunduh di Google Play dan App Store ini menjadi platform trading online terpercaya di Indonesia.

HSB platform broker forex Indonesia

Siapa itu HSB?

HSB merupakan perusahaan perdagangan berjangka komoditi, seperti mata uang asing (forex/valas), energi, dan indeks saham (stock index).

HSB terdaftar dengan nama usaha PT Handal Semesta Berjangka. Di Bappebti sudah mendapat nomor izin 001/BAPPEBTI/SI/5/2018. 

Selain terdaftar di Bappebti, broker forex Indonesia ini juga merupakan anggota bursa, Indonesia Commodity and Derivatives Exchange (ICDX), serta Indonesia Clearing House (ICH).

Untuk protes, bahkan kalau amit-amit ada masalah, kita bisa langsung datang ke kantornya. Intinya, kantornya ada secara fisik, bukan virtual.

Kita dapat mendatangi kantor broker forex Indonesia tersebut di Mayapada Tower 2 Lantai 14 Jalan Jenderal Sudirman Kav 27 Jakarta. Kita juga dapat kontak perusahaan di 021-2500740. 

Cara Buka Akun HSB 

Untuk membuka akun broker forex Indonesia hanya perlu waktu 5 menit. Kita cukup daftar melalui nomor ponsel atau surat elektronik (e-mail). Nanti kita akan dapat One-Time Password (OTP) untuk masuk.

Untuk dapat bertransaksi forex dan komoditi lainnya, kita harus mengisi identitas diri. Seperti mengunggah foto Kartu Tanda Penduduk (KTP/Paspor/Surat Izin Mengemudi (SIM). Selain itu, swafoto dengan memegang salah satu kartu identitas tersebut.

Serta mengisi identitas diri seperti nama, nomor identitas, tempat tanggal lahir, kota, jenis kelamin, status perkawinan, hingga alamat. 

Cara ini mirip dengan cara daftar di platform saham atau produk investasi lainnya.

Minimal Deposit

Untuk deposit, kita cuman perlu waktu 15 menit. Mulai dari transfer hingga dana tersedia dalam rekening di platform HSB. 

Saat ingin trading forex hingga komoditi lain, broker forex Indonesia mengharuskan setoran minimal deposit sekitar US$ 50-200. Deposit ini lebih rendah dibandingkan platform trading online lain sekitar US$ 500-1.000.

Bahkan penarikan dana sangat cepat. Dana dapat diterima di hari yang sama meski bank berbeda.

Komisi 

Komisi saat trading forex dan komoditi lain, HSB bahkan memberikan $ 0 alias masih gratis komisi. Artinya, kita bisa memaksimalkan trading tanpa takut potongan dana sana-sini.

Bonus Setiap Minggu

Asyiknya lagi, saat mendaftar sekaligus memulai trading di platform broker forex Indonesia, kita dapat memenangkan uang Rp 600 ribu setiap pekan. Cara tersebut melalui bonus spektakuler Lucky Trader.

keunggulan platform broker forex Indonesia HSB

Untuk pemula, kita dapat belajar melalui akun demo. broker forex Indonesia tersebut akan memberikan dana virtual US$ 100 ribu di akun demo untuk belajar trading online, baik trading forex atau komoditi lainnya.

Wah kalau sudah jelas kayak gini, pantes saja broker forex Indonesia ini menjadi perusahaan trading No 1 di Indonesia. Sudah siap trading forex serta komoditi lain di HSB?

By Didik Purwanto

Copywriter | Ghost Writer | ex Business Journalist | Farmer

One thought on “3 Cara Memilih Broker Forex Indonesia untuk Pemula”
  1. Saya pernah main forex dulu mas. Tapi lebih banyak myimaknya. Kalau jalaninnya kayaknya gak berani. Risikonya gede banget dan belum paham juga cara ngamatinnya gimana. Susah. Hiks

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *