IMG 20160130 192549 scaled

IMG_20160130_192549

Bosan dengan suasana liburan di pusat perbelanjaan melulu? Atau sekadar mencari kulit gelap dengan berjemur?

Bagaimana kalau ada liburan yang menyuguhkan wisata edukatif sekaligus menikmati pemandangan alam yang dipenuhi satwa-satwa liar? Tentu akan menjadi pengalaman mengasyikkan, bukan?

Safari Prigen bisa menjadi salah satu alternatifnya. Safari Prigen merupakan salah stau taman konservasi yang dimiliki Taman Safari Indonesia yang mulai beroperasi 1997.

Taman yang biasa disebut Taman Safari Indonesia II ini dibangun pada kawasan seluas 350 hektare dan berada di kaki pegunungan Arjuna di Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Safari Prigen merupakan bagian dari Taman Safari Indonesia yang memiliki lokasi di Cisarua, Bogor dan Bali (Bali Safari & Marine Park). Namun Safari Prigen memiliki kawasan terluas dibanding dua taman safari tersebut.

Salah satu tempat wisata di Jawa Timur ini memiliki koleksi lebih dari 3.000 satwa dari 200 spesies di berbagai wilayah di dunia seperti Gajah Sumatera, Jerapah, Lumbah-lumba, bahkan Penguin Humboldt.

humboldt_penguin_1

Kok bisa ada penguin?

Marketing Communication Manager Taman Safari Prigen Ashrully Setia mengatakan, penguin tersebut sengaja didatangkan dari Amerika Selatan. Cuaca di tempat tersebut mirip dengan Indonesia yang beriklim tropis sehingga masih bisa hidup.

Marketing Communication Manager Taman Safari Prigen Ashrully Setia menjelaskan tentang Safari Prigen di Beezy Kaffe, Jakarta, Sabtu (30/1).
Marketing Communication Manager Taman Safari Prigen Ashrully Setia menjelaskan tentang Safari Prigen di Beezy Kaffe, Jakarta, Sabtu (30/1).

Sebentar lagi, Safari Prigen juga akan mendatangkan Koala namun masih terganjal pohon eucalyptus. Kenapa?

Picture by www.magic899.com.au
Picture by www.magic899.com.au

 

Koala begitu menggemari bergelayutan di pohon tersebut, apalagi memakan daunnya. Koala bisa menghabiskan 500 gram daun eucalyptus per hari, mengunyah sampai menjadi pasta yang halus sebelum menelannya.

Nah pohon sekaligus dedaunan itu lagi disiapkan sebelum mendatangkan koalanya. Kan engga keren kalau koalanya tidak bisa makan? Nanti malah ada koala kurus (mirip filmnya Raditya Dika, haha). Itu Koala Kumal min :D

IMG_20160130_114746
Perwakilan Safari Prigen, Bali Safari & Marine Park saat menjelaskan Savari Adventure di Beezy Kaffe, Jakarta, Sabtu (30/1).

Wahana Seru

Di Safari Prigen, pengunjung bisa melihat satwa-satwa liar dari mobil pribadi atau kendaraan khusus yang disediakan pengelola. Mirip dengan Taman Safari di Cisarua, di sini juga menyediakan perjalanan malam hari. Seru juga melihat tingkah hewan malam hari.

Karena lahan saking luasnya, Safari Prigen juga menyediakan berbagai atraksi seperti naik gajah di padang rerumputan selama 45 menit, birdwatching, tiger stage, hingga berenang dengan ikan lumba-lumba. Ini mirip seperti di Ancol, tapi menjanjikan pengalaman berbeda karena pengunjung bisa ikut berenang bersama.

Picture by www.adadiskon.com
Picture by www.adadiskon.com

Atau melalui Safari Adventure yang mengajak pengunjung menjelajah dengan melihat satwa dari habitatnya, seperti kawanan antelop, zebra, bahkan harimau sumatera dan singa langsung dari jarak dekat.

Jika menyukai tantangan, pengunjung bisa langsung menggendong satwa-satwa eksotik di kawasan baby zoo.

Pengunjung bisa berinteraksi dengan satwa di Safari Prigen. Foto by: fotografer.net
Pengunjung bisa berinteraksi dengan satwa di Safari Prigen. Foto by: fotografer.net

Yang lebih menakjubkan lagi yaitu teater ala satwa, Journey to The Temple of Terror. Wahana ini mirip dengan di Cisarua tapi menjanjikan efek-efek lebih luar biasa, seperti ledakan hingga kejutan lainnya.

Sajian Journey to the temple of terror di Safari Prigen. Foto by: pinardy.net
Sajian Journey to the temple of terror di Safari Prigen. Foto by: pinardy.net

Tak hanya menikmati satwa darat, Safari Prigen juga menyajikan Safari Aquatic Land, seperti linsang, singa laut, hingga penguin humbolt.

Bila ingin memacu adrenalin, pengunjung bisa mencoba berenang bersama buaya muara, ikan arapaima gigas serta wahana air terbaru, Super Bowl. Ini layaknya kita naik perahu tapi dalam mangkuk raksasa.

Wahana Super Bowl di Safari Prigen. Foto by: jatim.tamansafari.com
Wahana Super Bowl di Safari Prigen. Foto by: jatim.tamansafari.com

Untuk menambah pengalaman berpetualang, Safari Prigen juga menyediakan lokasi untuk paintball, 4D cinema zone, restoran yang menyuguhkan pemandangan harimau putih, Safari Adventure dengan mengelilingi tiga zona satwa (Amerika-Eropa, Asia, dan Afrika) atau areal permainan seperti roller coaster, bom bom boat, sepeda layang, safari swinger, puri misteri, dan lebih dari 23 macam wahana permainan lainnya.

Safari Wonder menyediakan cinderamata khas Safari Prigen. Foto by: tripadvisor.com
Safari Wonder menyediakan cinderamata khas Safari Prigen. Foto by: tripadvisor.com

Nah, bila ingin membeli cinderamata, Taman Safari Indonesia II ini menyediakan Safari Wonder yang menyuguhkan berbagai oleh-oleh khas Safari Prigen.

Harga tiket masuk Safari Prigen 2016
Harga tiket masuk Safari Prigen 2016

Tempat wisata di Jawa Timur tersebut beroperasi pada hari biasa pukul 08.30-16.30 WIB dan akhir pekan atau hari libur pukul 08.30-16.45 WIB.

Ready for adventures with Safari Prigen?

By Didik Purwanto

Copywriter | Ghost Writer | ex Business Journalist | Farmer

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *